Didukung Konstituennya, Abshor Siap Maju Pilwako 2024

Rabu, 31 Mei 2023 - 13:16:17 WIB - Dibaca: 2396 kali

Didukung Konstituennya, Abshor Siap Maju Pilwako 2024
Didukung Konstituennya, Abshor Siap Maju Pilwako 2024 (Foto: jambiprima.com/Ahmad)

JAMBIPRIMA.COM, JAMBI- Sejumlah nama tokoh yang digadang-gadang akan maju di Pilkada Kota Jambi 2024 terus bermunculan. Tidak hanya tokoh-tokoh senior, sejumlah nama tokoh muda juga mulai bermunculan meramaikan bursa bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Jambi. Salah satunya adalah Partai Gerindra yang mendorong Ketua DPC Kota Jambi yang juga Ketua DPRD Kota Jambi, Putra Absor Hasibuan untuk ikut serta berkontestasi di Pilwako Jambi 2024.

Bahkan baliho sang calon juga sudah muncul dibeberapa sudut Kota Jambi. Absor sendiri sebagai kader partai Gerindra mengaku siap jika memang di instruksikan partai ikut bertarung memperebutkan BH 1 AZ.

"Saya inikan selaku kader partai tentu saya harus mendapat instruksi dari pimpinan yang lebih tinggi, kalau di Jambi pak Sutan Adil Hendra (SAH)," ujarnya kepada Jambiprima.com, Rabu (31/5).

Dia mengatakan, ketika memang partai menginstruksikan dirinya untuk maju, maka selaku petugas partai tentu ia siap.

"Tapi saya menunggu perintah dan arahan partai untuk pilwako Jambi 2024," ucapnya.

Kata Abshor, pihaknya sudah melakukan komunikasi dengan partai lain dan berjalan dengan baik. Selain itu, sudah berkomunikasi dengan konstituen, dan mengatakan bahwa konstituennya sangat mendukung dirinya untuk maju.

"Tapi selaku kader dan petugas partai, saya akan meminta arahan dan petunjuk dari pimpinan saya yang lebih tinggi," katanya.





BERITA BERIKUTNYA