Kesbangpol Tebo Mengaku Ada 6 Eks Napiter dalam Pantauan

Kamis, 18 Juli 2024 - 09:18:28 WIB - Dibaca: 1513 kali

PLT Kaban Kesbangpol Tebo Sugiyarto
PLT Kaban Kesbangpol Tebo Sugiyarto (Fan//Jambiprima.com)

JAMBIPRIMA.COM, TEBO - Viralnya 4 warga Kabupaten Tebo terafiliasi teroris jaringan gerakan Negara Islam Indonesia (NII) beberapa hari ini, ternyata Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Tebo telah memantau eks Narapidana Tindak Terorisme (Napiter) di Kabupaten Tebo.

"Ada 6 eks Napiter dalam pengawasan kita, 4 warga tebo sedangkan 2 lagi titipan dari daerah lain," kata Pelaksana Tugas (Peltu) Kaban Kesbangpol Tebo Sugiyarto. Selasa, (16/7/2024).

Untuk titipan, Kabupaten Tebo tidak mempermasalahkannya. Karena 2 eks Napiter itu mau membuka lembaran baru di Kabupaten Tebo, karena di tempat yang lama kemungkinan mereka tidak nyaman.

Sedangkan, dari pantauan selama ini, tidak ada tindakan dan perilaku eks Napiter yang menyimpang. Berdasarkan informasi dari tim di bawah, yaitu baik Pemerintah Desa (Pemdes) maupun ketua pemuda setempat.

Bahkan, ia menegaskan jaringan eks Napiter yang berada dalam pengawasan Kesbangpol Tebo berbeda dengan 4 warga Tebo yang terafiliasi jaringan teroris gerakan Negara Islam Indonesia (NII). (Fan)





BERITA BERIKUTNYA