120 Ribu Siswa di Kota Jambi Akan Terima Makan Bergizi Gratis Mulai Februari

Jumat, 24 Januari 2025 - 17:54:13 WIB - Dibaca: 1634 kali

Siswa di Kota Jambi mulai didata untuk program makan siang bergizi gratis.
Siswa di Kota Jambi mulai didata untuk program makan siang bergizi gratis. (Ahmad)

JAMBIPRIMA.COM, KOTAJAMBI – Sebanyak 120 ribu siswa di Kota Jambi akan segera menikmati program makan bergizi gratis yang direncanakan mulai Februari mendatang. Program ini menyasar siswa dari jenjang TK hingga SMP, termasuk yang berada di bawah naungan Kementerian Agama (Kemenag).

Pendataan siswa penerima manfaat telah dilakukan dalam sepekan terakhir dengan melibatkan Babinsa. Beberapa sekolah yang telah menyerahkan data di antaranya SD Negeri 131 Kota Jambi dengan 370 siswa dan SD Negeri 113 Kota Jambi dengan 128 siswa. Selain itu, sejumlah sekolah di Kecamatan Telanaipura juga telah merampungkan proses pendataan.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Jambi, Mulyadi, memastikan bahwa program ini akan berjalan sesuai rencana dan memberikan manfaat maksimal bagi siswa.

“Jumlah siswa yang akan menerima manfaat program ini mencapai 120 ribu, mulai dari tingkat TK hingga SMP, termasuk yang berada di bawah Kemenag,” jelasnya.

Kepala Sekolah SD Negeri 131 Kota Jambi, Asiah, menyatakan harapannya agar program ini segera terealisasi.

“Kami sangat menunggu program ini karena akan membantu anak-anak lebih semangat belajar dengan gizi yang tercukupi,” ujarnya.

Senada dengan itu, Kepala Sekolah SD Negeri 113 Kota Jambi, Haris, menilai program ini penting untuk meningkatkan kesehatan dan konsentrasi siswa selama belajar.

Dengan selesainya proses pendataan, program makan bergizi gratis ini diharapkan dapat berjalan sesuai jadwal dan memberikan manfaat besar bagi 120 ribu siswa di Kota Jambi. (Cr04)





BERITA BERIKUTNYA