Bupati Tanjab Barat Salurkan Bantuan Sosial Beras Untuk PKH

Selasa, 20 Oktober 2020 - 12:21:18 WIB - Dibaca: 946 kali

()

JAMBIPRIMA.COM, TANJABBAR - Bupati Tanjung Jabung Barat, Dr. Ir. H. Safrial MS, serahkan langsung secara simbolis Bantuan sosial beras (BSB), Tahun 2020 kepada perwakilan keluarga penerima manfaat Program Keluarga Harapan (PKH) Di Gudang Bulog, Kuala Tungkal. Selasa(20/10).

Disampaikan Kadis Sosial, Drs. Syarifudin MM, dalam laporannya, bantuan beras kepada keluarga penerima manfaat program keluarga harapan (KPM PKH) ini, diperuntukan bagi keluarga harapan yang terdampak Covid-19 yang mencapai 11.435 KPM.

"Beras yang disiapkan, yaitu kualitas premium dengan kemasan 15 kilogram, dan penyaluran bantuan sosial tersebut akan dilaksanakan selama tiga bulan terhitung sejak Agustus sampai Oktober 2020," jelas Syarifudin.

Sementara itu, Bupati H. Safrial dalam sambutannya berharap bantuan ini dapat mengurangi beban masyarakat, khususnya yang terdampak pandemi Covid-19. Namun, Bupati juga ingatkan kepada masyarakat untuk tetap produktif selama masa pandemi.

"Kita berharap dengan bantuan ini, dapat mengurangi beban ekonomi, yang paling penting kita tekankan, selain bantuan ini kita harus bekerja, karena di era new normal ini kita harus bekerja, ekonomi berjalan dan kesehatan harus dijaga," katanya.

Selain itu, Bupati H. Safrial juga menghimbau, masyarakat untuk selalu patuhi protokol kesehatan dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, terlebih dengan adanya Perda yang mengatur tentang pelaksanaan dan penerapan protokol kesehatan di masyarakat.

"Saya mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Tanjab Barat, untuk selalu patuhi protokol kesehatan, apalagi kita sudah ada perda tentang Covid-19, artinya jika ada Peraturan Daerah pasti ada sanksinya, jadi saya berharap masyarakat betul-betul menyadari Covid-19 ini sangat berbahaya maka Protokol kesehatan harus dilaksanakan," tegas Bupati.

Ditanya soal persedian Beras di Gudang Bulog, Bupati H. Safrial usai tinjau langsung Gudang Beras Bulog mengatakan, persedian beras yang tersedia di Gudang Bulog diperkirakan cukup untuk 3 bulan ke depan. 

Nampak hadir dalam acara ini, Para Kepala OPD, Camat, Ka Bulog, Masyarakat Penerima Bantuan serta tamu undangan lainnya. (mr)





BERITA BERIKUTNYA