JAMBIPRIMA.COM,. MERANGIN – Dalam rangka menghadapi potensi bencana hidrometeorologi di wilayah Kabupaten Merangin, Polres Merangin menggelar Apel Kesiapsiagaan Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi Tahun 2025 di Lapangan Apel Polres Merangin, Rabu (5/11/2025) pagi.
Apel dipimpin langsung oleh Kapolres Merangin AKBP Kiki Firmansyah Efendi, S.I.K., M.H. dan diikuti oleh unsur Forkopimda, di antaranya Wakil Bupati Merangin, Kajari Merangin, Ketua Pengadilan Negeri Bangko, Dandim 0420/Sarko, Danyon B Pelopor Sat Brimobda Polda Jambi, serta perwakilan BPBD, Damkar, Satpol PP, Basarnas, PLN, dan seluruh OPD terkait.
Dalam amanatnya, Kapolres menegaskan bahwa apel gelar pasukan ini merupakan bentuk sinergitas lintas instansi sekaligus upaya pengecekan kesiapan personel dan sarana prasarana dalam menghadapi potensi bencana seperti banjir, tanah longsor, puting beliung, karhutla, hingga kekeringan yang rawan terjadi di wilayah Merangin.
“Apel kesiapan ini menjadi wujud komitmen kita bersama untuk memastikan seluruh unsur siap bertindak cepat, tepat, dan terkoordinasi dalam menghadapi bencana,” ujar Kapolres.
Ia juga menekankan pentingnya koordinasi yang kuat, peningkatan kapasitas SDM, serta edukasi kepada masyarakat agar terwujud masyarakat tangguh terhadap bencana.
“Penanggulangan bencana tidak bisa dilakukan sendiri. Diperlukan kerja sama lintas sektor dan partisipasi seluruh elemen masyarakat agar setiap penanganan berjalan efektif dan bertanggung jawab,” tambahnya.
Sebelum menutup amanatnya, Kapolres mengajak seluruh peserta apel untuk terus memperkuat soliditas dan sinergitas antar instansi serta memohon perlindungan Tuhan Yang Maha Esa dalam menjalankan tugas kemanusiaan.
“Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kekuatan kepada kita semua dalam melanjutkan pengabdian terbaik bagi masyarakat, bangsa, dan negara,” tutup Kapolres.
Apel berlangsung tertib dan khidmat selama kurang lebih satu jam, dan diakhiri dengan pengecekan peralatan dan sarana prasarana penanggulangan bencana dari masing-masing instansi terkait. (Lil)
#Jambiprima.com #Berita #Beritaterkini #Merangin #Jambi #DPRD #BupatiMerangin
SIPD Kembali Error, Bakeuda Tebo Tak Bisa Input Data Sejak Jumat Lalu
KFA Tinjau Genangan di Jalan Sultan Agung, BPJN Siapkan Solusi Drainase Baru 2026
Ekonomi Jambi Tumbuh 4,77 Persen, Ditopang Sektor Pertanian dan Ekspor
Ringankan Beban Warga, Wabup Gerry Trisatwika Salurkan Bantuan Sembako di Pelawan
Kapolres Merangin Tegaskan Sinergi Lintas Instansi Hadapi Potensi Bencana Alam
Camat Batang Masumai Tegas Hentikan Tambang Emas Ilegal di Sungai Masumai
Ketua DPRD KFA Konsultasi ke Kejagung, Bahas Aspek Hukum Zona Merah Kenali Asam